Headlines :
Home » » MGMP Mandiri 2010

MGMP Mandiri 2010

Oleh: Yadi Karnadi, Rabu, 04 Agustus 2010 | 19.27 WITA

Alhamdulillah, hari ini, 4 Agustus 2010, MGMP B. Indonesia SMP/MTs Kabupaten Tabalong sudah dimulai kembali. Kendati tidak dibiayai oleh dana blockgrant, namun hanya dengan dana swadaya para anggota, MGMP tetap dilaksanakan dengan antusias. Hari ini, walau baru pada pertemuan pertama, forum MGMP sempat menyelesaikan pembuatan Program Tahunan, Program Semester, dan Rincian Minggu Efektif sebagai kelengkapan administrasi kepengajaran (Perangkat Pembelajaran) Mata Pelajaran B. Indonesia. (File-nya bisa di-download di kolom sebelah kanan ini (Kolom Silakan Download)

Kegiatan MGMP Mandiri ini direncanakan dilaksanakan 2 kali sebulan (berselang satu minggu) setiap Rabu. Untuk pertemuan kedua direncanakan dimulai lagi setelah lebaran Idul Fitri tanggal 22 September 2010.

Adapun Materi MGMP Mandiri ini adalah sebagai berikut:

1. Bimbingan teknis pengembangan KTSP; (satu kali pertemuan)
a. menyusun program
b. membuat silabus
2. Penyusunan/ perombakan RPP (dua kali pertemuan)
3. Bimbingan teknis pengembangan Bahan Ajar (satu kali pertemuan)
4. Pembuatan kisi-kisi soal dan butir-butir soal UAS (dua kali pertemuan)
5. Lesson study dan PAKEM (satu kali pertemuan)
6. Model-model pembelajaran (dua kali pertemuan)
7. Membuat dan mendesain Weblog (satu kali pertemuan)
8. Bimbingan teknis dan diskusi tentang penulisan Karya Tulis ilmiah/PTK. (dua kali pertemuan)
Bagikan artikel ini :

Artikel Alternaif

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. MGMP B.Indonesia SMP Kab. Tabalong - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by BloggerCek Valid